Daftar Pencetak Gol Arema Di Piala Presiden, Tak Ada Nama Robert Lima

Babak penyisihan Piala Presiden 2019 telah berakhir, saat ini delapan klub yang lolos akan mempersiapkan diri untuk babak perempatfinal yang akan digelar mulai 28 Maret mendatang.

Pada babak penyisihan lalu, Arema FC meraih posisi runner up grup E dengan dua kemenangan dan satu kekalahan serta raihan enam poin. Jumlah gol memasukkan Arema mencapai 9 gol dan kebobolan empat gol yang membuat agregat gol Arema +5. Agregat gol inilah yang membuat Arema menjadi salah satu runner up terbaik.

Lantas siapa saja pencetak gol Arema di babak penyisihan, berikut rangkumannya

  1. Dedik Setiawan

Striker local terbaik yang dimiliki Arema FC ini sudah mencetak dua gol selama babal penyisihan Piala Presiden. Kedua gol dicetak Dedik pada pertandingan melawan Barito Putera, salah satunya adalah gol kemenangan pada masa injury time. Pemain bernomor punggung 27 ini hanya melakoni satu pertandingan di babak penyisihan karena bergabung latihan bersama Timnas Indonesia.

  1. Ahmad Nur Hardianto

Satu gol dicetak oleh Nur Hardianto pada saat melawan Barito Putera. Gol penyama kedudukan pada menit 90 ini membuat tim Singo Edan tampil lebih trengginas dan akhirnya mampu mengalahkan Barito Putera meski sebelumnya tertinggal dua gol lebih dulu. Sebenarnya Nur Hardianto punya peluang menambah gol lagi terutama saat melawan Persela dan Persita, namun semuanya mampu digagalkan oleh kiper lawan.

  1. Makan Konate

Top skor Arema FC musim lalu ini mengoleksi satu gol pada babak penyisihan. Satu gol dia cetak ke gawang Persita Tangerang melalui eksekusi sepakan bebas sekaligus menjadi pembuka pesta gol Arema ke gawang Persita. Konate berpeluang menambah gol pada babak 8 besar apalagi komposisi tim Arema akan lebih komplit.

  1. Ricky Ohorella

Pemain asal Tulehu ini menyumbangkan satu gol saat pertandingan melawan Persita Tangerang. Bermain sebagai bek kiri, pergerakannya dari belakang tak terkawal oleh pemain belakang lawan yang membuatnya bebas untuk menceploskan bola ke gawang Persita. Gol ini juga menjadi gol perdana Ricky sejak memperkuat Arema musim lalu

  1. Hendro Siswanto

Gelandang jangkar milik Arema ini menyumbangkan satu gol selama babak penyisihan. Gol pemain kelahiran Tuban ini tercipta saat pertandingan melawan Persita Tangerang. Hendro mencetak gol setelah menerima assist dari Makan Konate.

  1. Arthur Cunha

Stoper asal Brazil ini juga memberikan kontribusi satu golnya untuk Arema selama babak penyisihan yang diciptakan saat melawan Persita Tangerang. Menerima umpan sepak pojok Makan Konate, sundulan Arthur tak mampu dihalau oleh kiper Persita.

  1. Hamka Hamzah

Kapten Arema ini juga sudah mencetak satu gol untuk tim selama babak penyisihan. Gol tersebut dicetak saat melawan Persita Tangerang melalui sundulan kepala setelah menerima umpan dari Dendi Santoso. Peluang pemain bernomor punggung 23 ini kembali cetak gol bisa terjadi sebab kondisi fisiknya juga mulai pulih setelah terluka pada bagian bibir.

  1. Ricky Kayame

Pemain anyar Arema FC ini juga sudah mencatatkan namanya sebagai pencetak gol di babak penyisihan Piala Presiden. Satu gol dia cetak ke gawang Persita melalui aksi individu dan diakhiri dengan penyelesaian yang apik. Peluang Kayame menambah gol terbuka lebar terutama saat babak delapan besar dihelat.

Menariknya dari 8 pencetak gol Arema selama babak penyisihan, tak ada nama Robert Lima. Pemain asal Brazil ini memang hanya satu kali tampil melawan Persela, itupun dia dinilai tampil buruk yang membuatnya diparkir saat melawan Persita. Peluang Robert Lima mencetak gol masih terbuka terutama saat melawan Bhayangkara FC apalagi laga tersebut bisa jadi menjadi pertandingan terakhir baginya ketika tak mampu membuktikan kualitas yang lebih baik.

Bagikan post ini
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

Leave a Reply

4 × 1 =