Peluang Bermain Kurniawan Kartika Ajie Terbuka

Penampilan kiper Arema FC, Utam Rusdiana dalam dua pertandingan terakhir menjadi sorotan.

Pertama saat melawan Persib Bandung, tinjuan bolanya tak maksimal yang membuat Persib mampu mencetak gol dan memupus harapan Arema di Piala Indonesia. Kemudian pertandingan melawan Barito Putera, dia kembali melakukan kesalahan karena membatalkan keluar gawang untuk memotong umpang.

Akibatnya, gol pertama Barito terjadi karena pemain belakang Arema memilih diam ketika melihat Utam berniat maju untuk memotong bola. Aremania pun banyak menyuarakan agar Arema coba kembali memainkan Kurniawan Kartika Ajie. Kiper muda ini dinilai harus kembali diberikan kepercayaan tampil.

Pelatih kiper Arema FC, Yanuar Hermansyah mengaku rencana pergantian kiper selalu ada tiap pertandingan. Namun kiper mana yang akan bermain akan dilihat hingga hari latihan terakhir jelang pertandingan.

“Rencana sih ada apalagi semua kiper siap, tapi kan harus dilhat hingga hari latihan terakhir bagaimana kondisi mereka, ambil keputusannya saat latihan terakhir,” ucapnya.

Pelatih yang akrab disapa Begal ini ingin kiper yang turun pada pertandingan benar benar siap dan tak bermasalah saat laga sudah berjalan.

“Kita mainkan yang ini (kiper) ternyata ada masalah. Ya kemungkinan semua (memainkan Kartika Ajie) ada tapi kita lihat di ajang ini kan kita istilahnya tidak coba coba juga di turnamen ini, tapi semua kesempatan ada,” tegasnya.

Begal mengaku juga sudah melakukan evaluasi pada kiper terkait gol gol yang terjadi saat melawan Barito Putera. Salah satunya yang disorot adalah kesalahan Utam yang berencana memotong bola. Materi ini pun terlihat lebih banyak porsinya untuk para kiper Arema.

“Di materi latihan juga kita perbaiki kesalahan sebelumnya, semua kiper menunjukkan mereka ingin bermain,” pungkasnya.

Bagikan post ini
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

Leave a Reply

11 − 1 =