Inilah Tiket Yang Masih Tersedia Untuk Laga Arema FC vs Persebaya

Pertandingan tensi tinggi dipastikan tersaji saat kedua tim rival, Arema FC dan Persebaya akan saling berhadapan di stadion Kanjuruhan, Minggu (30/9).

Tribun stadion milik Pemerintah Kabupaten Malang pun dipastikan terisi penuh. Apalagi satu Minggu lalu penjulan tiket distop lebih dulu untuk menata ulang proses penjualan tiket.

Dari informasi yang didapatkan oleh redaksi, sekitar 36 ribu tiket sudah habis terjual. Sementara sisanya akan dibagikan kepada korwil korwil.

Namun manajemen Arema masih membuka penjualan tiket pertandingan khusus kelas VVIP. Tiket kelas ini dijual dengan harga Rp 200.000.

Penjulan tiket kelas paling mahal ini pun sudah dilakukan sejak Senin (24/9) di kantor Arema FC jalan Mayjen Panjaitan kota Malang.

“Hari ini Senin 24 Sept. Di tiket box Kandang Singa Jl Mayjen Panjaitan 42 Malang hanya dibuka utk melayani pembelian tiket VVIP Arema FC vs Persebaya harga 200 ribu. Tiket box dibuka pkl 10.00 WIB sd pkl 16.00 WIB. #le31hedan,” tulis panpel melalui akun twitter @aremafofficial.

Dengan pengumuman ini untuk kelas ekonomi dan VIP dipastikan sudah terjual habis. Aremania yang masih belum mendapatkan tiket bisa menjadikan tiket VVIP sebagai opsi terakhir.

Bagikan post ini
  • 271
  •  
  •  
  •  
  •  
    271
    Shares

Leave a Reply

2 × 3 =