Karena Hal Ini, Arema FC Batal Rekrut Pemain Persib

Keluarnya Bagas Adi Nugroho membuat manajemen Arema FC sempat memikirkan untuk merekrut pemain baru sebagai pengganti pada posisi stopper.

Satu nama sempat mencuat yaitu pemain belakang Persib, Mochammad Al Amin Syukur Fisabillillah. Pemain berusia 24 tahun ini dikabarkan pernah menjalin komunikasi dengan asisten pelatih Arema FC, Kuncoro.

Nama Sabil memang masuk rekomendasi tim pelatih untuk dilanjutkan dengan negosiasi kontrak. Awalnya manajemen Arema FC memutuskan untuk menghormati kontrak Sabil bersama Persib yang baru akan berakhir pada bulan Maret 2019.

Hal ini dibenarkan oleh General Manager Arema FC, Ruddy Widodo. Pria asal Madiun ini membenarkan nama Sabil masuk menjadi salah satu pemain incaran, salah satunya untuk mengisi posisi yang ditinggalkan oleh Bagas Adi Nugroho.

“Dia yang merekom Kuncoro, kenapa direkom karena beberapa kali tampil apik di Persib saat jadi pemain inti. Awalnya kami ingin tunggu hingga kontraknya selesai karena ada respon positif dari pemain,” ungkap Ruddy.

Namun dalam perkembangannya, manajemen Arema FC akhirnya mundur dari perburuan Sabil karena sang pemain mengindikasikan memprioritaskan Persib.

“Kemudian perkembangannya dia bilang kalau Persib memperpanjang kontrak, dia tak akan ke Arema. Ya karena hal ini kami alihkan untuk pemain lain karena kami menganggap dia tak sepenuhnya ingin bermain di Arema,” tandas Ruddy.

Sabil memang bukan pemain inti di Persib namun beberapa kali penampilannya menunjukkan pemain berusia 24 tahun ini mampu menjadi pelapis yang apik saat dua stopper inti Persib absen.

Dengan batalnya manajemen Arema FC merekrut Sabil, maka satu slot pemain tersisa. Manajemen Arema FC merencanakan hanya mengisi slot 27 pemain saja dan saat ini sudah mencapai 26 pemain. Sisa tiga slot pemain akan diisi oleh pemain U-19 yang dimagangkan ke tim senior.

Bagikan post ini
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

Leave a Reply

4 × 1 =