Tak Punya Rekor Apik di Kandang Borneo FC, Arthur Cunha Tak Peduli

Borneo FC memiliki catatan yang apik saat melawan Arema FC. Tim Singo Edan selalu kesulitan mengalahkan tim berjuluk Pesut Etam ini. Bahkan saat bermain di stadion Segiri, Arema tak pernah meraih kemenangan.

Catatan tersebut tak dipedulikan oleh stoper Arema FC, Arthur Cunha. Pemain asal Brazil ini menegaskan setiap pertandingan adalah sebuah hal baru yang harus dilewati. Hasilnya menurut Arthur bisa menang hingga kalah namun yang harus dilakukan sekarang adalah berjuang mendapatkan poin.

“Setiap musim Borneo dapat pemain bagsus jadi mereka punya tim yang bagus. Saat lawan Arema mereka bisa 100 persen atau bahkan 120 persen. Itu (catatan lawan Borneo) memang bikin susah kita tapi semua pertandingan baru,” ucapnya.

“Kita bisa kalah, seri atau menang tapi yang penting sekarang kita akan berjuang untuk mendapatkan poin di kandang mereka,” sambung bekas pemain Mitra Kukar ini.

Arthur pun membeberkan kunci agar Arema bisa meraih poin di kandang Borneo FC yaitu menjaga fokus selama 90 menit pertandingan.

“Pelatih sudah beritahu kita kemarin saat lawan PSS kami hilang fokus. Selanjutnya Borneo adalah tim bagus tapi kita juga tim bagus. Jadi kalau kita hilang fokus pasti kita kalah, ini jangan sampai terjadi agar kesempatan menang bisa terjadi,” tandasnya.

Misi Arema FC membawa pulang poin ke Malang memang tak mudah. Pada laga pertama Borneo FC hanya bermain imbang melawan Bhayangkara FC, praktis hal ini juga berpengaruh ke tim tuan rumah yang ingin meraih tiga poin perdana. Sementara Arema FC juga ingin mendapatkan poin setelah kalah melawan PSS Sleman pada laga pertama.

Bagikan post ini
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

Leave a Reply

1 × 4 =