5 Pemain Arema FC Dipastikan Tetap Bertahan

Kompetisi Liga 1 akan berakhir pekan ini. Tiap tim sudah menatap pesiapan musim depan, salah satunya yang akan dilakukan oleh tim Arema. Manajemen tim berjuluk Singo Edan ini sudah menyatakan mayoritas pemain akan dipertahankan.

Dari catatan Ongisnade, ada lima pemain yang dipastikan tetap bertahan di Arema FC pada musim 2019. Lima pemain ini memiliki kontrak antara dua hingga tiga tahun. Kelima pemain ini adalah Arthur Cunha, Rivaldi Bawuo, Agil Munawar yang masih menyisakan satu musim kontrak. Dan Dedik Setiawan serta Kurniawan Kartika Ajie yang masih punya dua musim kontrak.

Jika tak pada perubahan kebijakan misal meminjamkan kelima pemain tersebut maka mereka dipastikan akan tetap bertahan di tim Singo Edan. Sementara pemain lainnya akan melakukan negosiasi ulang. Namun manajemen tak terburu buru melakukan negosiasi sebab mayoritas pemain local masih memiliki kontrak hingga Februari 2019.

Hanya Makan Konate yang berakhir Januari 2019 dan Srdjan Ostojic yang berakhir pada bulan Desember ini. General Manager Arema FC, Ruddy Widodo menyatakan proses negosiasi kemungkinan tak akan terkendala sebab financial tim Singo Edan tahun ini lebih baik.

Bagikan post ini
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

Leave a Reply

five × four =