Pemain Ini Akan Susul Egy Maulana Vikri Berkarir di Eropa

Setelah lulus dari Sekolah Khusus Olahragawan (SKO), Ragunan, Jakarta Selatan, Witan Sulaeman langsung menjadi target panas di bursa transfer. Mulai dari klub dalam negeri hingga mancanegara, tertarik untuk memberikannya tempat demi mengasah kemampuan.

Tercatat, dua peserta Shopee Liga 1 2019 pernah mendekati Witan Sulaeman. Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya adalah dua tim yang serius menjajakinya.

Namun, tekad Witan telah bulat. Pemuda asal Palu, Sulawesi Tengah ini ngebet mengikuti rekan setimnya di Timnas Indonesia U-19 dan U-23, Egy Maulana Vikri, untuk meniti karier di Eropa.

“Yang melamar Witan Banyak. Dua sampai tiga klub Eropa. Tapi, dalam negeri juga ada, Persija Jakarta dan (Persebaya) Surabaya,” ujar Deputi III Bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora, Raden Isnanta.

Egy saat ini memperkuat Lechia Gdansk di kasta teratas Liga Polandia atau Ekstralaksa. Untuk seperti Egy, Witan masih harus menunggu beberapa bulan sampai usianya genap 18 tahun pada 8 Oktober mendatang.

“Ya, ada dua sampai tiga klub luar negeri (Eropa). Yang jelas dari awal Witan ingin ke Eropa. Sejak saya mengorbitkan Egy, kan mereka selalu berdua kompak sekali. Jadi keinginan Egy mengajak Witan Sulaeman itu tinggi,” kata Isnanta.

“Yang pasti-pasti saja yang saya ceritakan. Jadi kalau belum ada perkembangan tidak mau cerita. Ya kalau klub yang minat ada dari Portugal juga,” tutur Isnanta. (bolacom/mia)

Bagikan post ini
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

Leave a Reply

14 − five =