Review: PSM Makassar Kandaskan Arema FC

Target meraih poin Arema FC di Makassar gagal terealisasi. Melawan PSM, Minggu (14/10) sore di stadion Andi Matalatta, tim Singo Edan harus puas dengan skor 2-1.

Awal pertandingan, Arema memilih formasi tiga bek dengan menempatkan Israel Wamiau, Hamka Hamzah dan Arthur Cunha sebagai bek. Dengan formasi ini justru PSM Makassar mampu dengan leluasa menyerang lini pertahanan Arema.

Bahkan pada menit 6 melalui skema serangan yang apik, M Rahmat mampu mencetak gol pertama setelah mampu memanfaatkan dengan baik umpan dari Wiljan Pluim. Gol ini pun membuat seisi stadion bergemuruh. Gol ini dimanfaatkan oleh PSM untuk terus membangun serangan.

Pada menit 18, PSM kembali mencatatkan peluang melalui sepakan Marc Klok. Namun Utam Rusdiana melakukan penyelamatan yang apik sehingga mampu mengagalkan peluang tersebut. Arema mulai bergerak menyerang. Pada menit 21, Makan Konate yang membangun serangan gagal dimanfaatkan oleh Rivaldy Bawuo untuk menciptakan peluang.

Tak kunjung menciptakan peluang, Arema FC mengganti strategi dengan memasukkan Ahmad Nur Hardianto untuk menggantikan Israel Wamiau pada menit 35. Empat menit kemudian Nur Hardianto hampir mengancam namun ia gagal memanfaatkan umpan dari Makan Konate.

Begitu juga dengan Makan Konate pada menit 45 yang sepakannya masih melambung di atas gawang PSM. Skor tetap 1-0 hingga babak pertama selesai.

Memasuki babak kedua, perubahan kembali dilakukan Arema FC. Pada menit 55, M Rafli dimasukkan untuk menggantikan Jayus Hariono. Hasilnya efektif, sebab melalui sebuah serangan pada menit 61, umpan dari M Rafli mampu dimanfaatkan dengan baik oleh Nur Hardianto untuk membuat skor menjadi 1-1.

Sayang M Rafli kemudian melakukan kesalahan pada menit 70, umpan pemain PSM salah dia antisipasi yang kemudian membuat bola berada di kaki Guy Junior. Pemain naturalisasi ini pun berhasil mencetak gol yang membuat skor menjadi 2-1.

Peluang menyamakan kedudukan sebenarnya muncul pada menit 83, namun sepakan Ahmad Nur Hardianto masih membentur mistar gawang. Sisa waktu pertandingan, tak mampu dimanfaatkan Arema untuk kembali mencetak gol sehingga kekalahan harus diterima.

Hasil kekalahan ini tak membuat posisi Arema FC berubah dan terpaku di posisi 11 klasemen sementara dengan poin 31.

Bagikan post ini
  • 141
  •  
  •  
  •  
  •  
    141
    Shares

Leave a Reply

9 + 10 =