Siapa Jagoan Milan Petrovic di Piala Dunia?

Piala Dunia 2018 sudah memasuki pertandingan kedua babak penyisihan. Pada laga pertama ada beberapa kejutan seperti tumbangnya Jerman dan Brazil serta Argentina yang gagal meraih kemenangan.

Beberapa hasil mengejutkan pada pertandingan pertama membuat pelatih Arema FC, Milan Petrovic memprediksi Piala Dunia 2018 akan berjalan ketat. Sebab hampir semua tim bermain lebih hati hati dan memilih menunggu lawan untuk berkesempatan melakukan serangan balik. Ia pun mengaku mempunyai beberapa tim yang didukung di Piala Dunia.

“Kalau saya tidak hanya satu tim yang saya jagokan, tapi beberapa tim. Tapi Piala Dunia kali ini hampir semua tim bermain hati hati karena tiap laga sangat penting bagi mereka. Jika kalah tentu saja berbahaya buat mereka,” ucapnya.

Lantas bagaimana peluang negara Eropa Timur yang sekarang berlaga di Piala Dunia terutama Serbia yang merupakan negara kelahirannya? Milan mengungkapkan kunci Serbia adalah saat pertandingan melawan Swiss. Jika gagal meraih kemenangan, maka perjuangan berat menanti karena pada laga terakhir menghadapi Brazil.

“Serbia pada laga kedua penting karena mereka melawan Swiss. Ini penting jika kalah bisa jadi masalah buat mereka, jika beruntung raih kemenangan maka sangat bagus,” imbuh pelatih pengganti Joko Susilo ini.

Milan juga berpendapat tentang peluang Kroasia pada Piala Dunia, Ia mengaku permasalahan Kroasia saat ini ada pada sosok pelatih yang kurang bagus padahal deretan pemain Kroasia sekarang memiliki nama nama besar seperti Luca Modric hingga Mario Mandzukic.

“Kroasia punya pemain bagus dan besar seperti Modric, Mandzukic. Mungkin masalahnya Kroasia ada di pelatih sebab namanya lebih kecil daripada pemain yang ada. Tapi saya prediksi Kroasia akan melaju ke babak 16 besar,” pungkasnya.

Bagikan post ini
  • 336
  •  
  •  
  •  
  •  
    336
    Shares

Leave a Reply

11 + thirteen =