Arema FC Butuh Lapangan Latihan yang Lebih Baik

Permasalahan tiap musim dari tim Arema FC masih sama yaitu tak tersedianya lapangan latihan yang layak di sekitar kota Malang. Hal ini juga dialami oleh skuat Singo Edan, Selasa (15/1) kemarin.

Memang pemain Arema mampu menyelesaikan latihan di stadion Cakrawala UM dengan baik namun secara keseluruhan kondisi stadion tak ideal untuk menyusun strategi latihan yang diinginkan pelatih Milomir Seslija. Pantulan bola tak ideal, sementara rumput juga tampak terlalu tinggi dan belum dilakukan pemotongan.

Melihat kondisi ini, Milo-sapaan akrab Milomir Seslija-mencoba menerima kondisi tersebut. Dia memahami bahwa pada momen saat ini Arema membutuhkan lapangan yang lebih baik. Namun Milo menganggap kondisi ini memang menjadi masalah tak hanya untuk Arema tapi juga di kota Malang pada umumnya.

“Ya kita anggap bukan sebuah masalah, kita bisa memahami ini. Tapi memang pada momen ini kita butuh lapangan yang lebih baik dan ini memang masalah di kota Malang. Tapi saya tak ingin hal ini dijadikan alasan latihan tak maksimal,” paparnya.

Sebenarnya, pelatih asal Bosnia ini ingin latihan digelar di stadion Gajayana atau Kanjuruhan namun dua stadion ini masih belum bisa dipakai. Stadion Kanjuruhan sedang dipersiapkan untuk ujicoba Arema minggu ini dan Gajayana juga sedang dipakai.

“Iya kalau bisa dipakai tentu saja tak ada masalah tapi dua stadion yang ada tak bisa dipakai. Kanjuruhan disiapkan untuk hari Jumat kita pakai dan yang tersedia hanya ini (stadion UM) sekarang,” ungkap Milo.

Mantan pelatih Madura United ini pun memuji semangat pemain Arema yang maksimal meski kondisi lapangan tak terlalu bagus.

“Saya pikir pemain tetap memperlihatkan pergerakan yang bagus, gol yang bagus juga. Jadi kita jangan tangisi soal itu sekarang (kondisi lapangan),” pungkas Milo.

Bagikan post ini
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

Leave a Reply

thirteen + seventeen =